Microsoft dan Facebook Pasang Kabel Internet Bawah Laut Terkencang

Tanggal: 28/09/2017

KOMPAS.com - Tahun lalu, Microsoft, Facebook, dan perusahaan infrastruktur telkomunikasi Telxius mengumumkan rencana memasang kabel laut internet dengan kapasitas terbesar. Kini pemasangan kabel laut itu sudah selesai dilakukan. Bernama Marea -bahasa Spanyol untuk gelombang pasang- kabel dimaksud membentang lebih dari 6.400 kilometer sepanjang Samudera Atlantik, menghubungkan Virginia Beach di Amerika Serikat dan Bilbao di Spanyol. Bobot keseluruhan dari kabel yang terletak sekitar 17.000 kaki (5.181) meter di bawah permukaan laut ini mencapai 5.000 ton atau setara 34 ekor paus biru. Marea sanggup mentransfer data sebesar 160 terabit per detik. Kecepatan setinggi itu cukup untuk melakukan streaming 71 juta film HD dalam waktu bersamaan, serta 16 juta kali lebih kencang dibanding rata-rata koneksi internet rumahan. Menurut Microsoft, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari The Verge, Rabu (27/9/2017), Marea akan menjaga sambungan internet di AS agar tetap online meskipun dalam kasus bencana alam. Letak sang kabel memang lebih jauh ke selatan dibanding kabel-kabel internet trans-Atlantik lain. Perlu ditambahkan juga bahwa baik Microsoft maupun Facebook mengoperasikan data center berskala besar di Virginia yang menjadi titik sambungan Marea di Benua Amerika. “Data yang ditransfer melalui kabel-kabel bawah laut di Atlantik sudah 55 persen lebih besar dibandingkan rute trans-Pasifik,” ujar Presiden Microsoft Brad Smith. “Tak ada keraguan bahwa aliran data lewat Samudera Atlantik akan terus meningkat,” imbuhnya. Kabel-kabel data bawah laut terbuat dari serat optik yang terbungkus tembaga. Pemasangannya di dasar laut. Beberapa bagian di area yang lalu lintas kapalnya sibuk -biasanya di dekat pantai- sengaja dikubur supaya aman dari potensi kerusakan. Uniknya, Marea memiliki “desain terbuka” sehingga kemampuannya bisa di-upgrade dengan mudah seiring dengan peningkatan kebutuhan, sementara kompatibilitasnya dengan perangkat baru bisa dimaksimalkan.