Acara terkait

Peresmian Monumen Jendral Hoegeng di Pekalongan

Tanggal: 14/11/2023

Peresmian Monumen Jendral Hoegeng di Pekalongan

-

Berlangsung pada Sabtu, 11 November 2023. Peresmian didakandi halaman stadion Hoegeng Pekalongan pada pukul 11.00 WIB. Pendirian patungdilakukan di depan stadion hoegeng kota pekalongan. Pemilihan lokasi dipekalongan karena merupakan kelahiran Jendral Hoegeng.

-

Irjen Ahmad Luthfi, Kapolda Jawa Tengah, menyatakan bahwaJenderal Hoegeng layak menjadi teladan bagi generasi masa depan bangsa. "Beliaumerupakan sosok  yang patut dicontoh tidak hanya kepolisian tetapi lapisanmasyarakat," ucapnya. Acara tersebut juga dihadiri oleh Ulama HabibLuthfi, Pangdam IV Diponegoro, Pj. Gubernur Jawa Tengah, Dan WalikotaPekalongan.

-

"Dengan ucapan bismillahirrahmanirrahim, inilahperesmian Monumen Jenderal Polisi Hoegeng Iman Santoso," ucap pembawaacara bersamaan dengan penekanan tombol peresmian oleh para pejabat dipanggung. Dilanjutkan dengn foto bersama para pejabat didepan monumen JendralHoegeng

Maulid Akbar Kanzus Sholawat Kota Pekalongan 2023

Tanggal: 02/11/2023

MAULID AKBAR KANZUS SHOLAWAT KOTA PEKALONGAN 2023Dalam rangka memperingati maulid nabi muhammad SAW Kanzus Sholawat Kota Pekalongan menyelenggarakan rangkaian kegiatan yang berlangsung dari tanggal 25 September - 22 Oktober 2023. Puncak acara yakni pada minggu 22 Oktober 2023. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Kanzus Sholawat Kota Pekalongan. Turut dihadiri oleh Habib Lutfi bin Yahya, Guz miftah, serta para kyai dan habaibMajelis Kanzus Sholawat Kota Pekalongan tak pernah sepi pengunjung. Antusiasme masyarakat sangat terlihat tatkala ribuan orang rela berdesak-desakkan untuk bisa mengikuti majeelis tersebut. Tak hanya dari kota pekalongan, banyak pula pengunjung yang berasal dari luar daerah.

Pawai Pajang Jimat Kanzus Sholawat : Semangat Persatuan dan Keberagaman Kota Pekalongan

Tanggal: 31/10/2023

Pawai Pajang Jimat Kanzus Sholawat: Semangat Persatuan danKeberagaman Kota Pekalongan

 

Pekalongan, Sabtu, 21 Oktober 2023. Kota Pekalonganmenyaksikan momen luar biasa yang mempesona. Pawai Pajang Jimat Kanzus Sholawatmenjadi sorotan utama dengan kehadiran drumband, genderang, seruling, sertacanka lokananta yang mengiringi perjalanan pawai ini.

 

Tidak hanya itu, pawai ini juga diikuti oleh ulama, umara,TNI, Polri, serta festival budaya yang melibatkan seluruh elemen masyarakatkota Pekalongan. Semangat persatuan dan keberagaman terasa kuat dalam setiaplangkah yang diambil.

 

Peserta pawai memajang jimat Kanzus Sholawat dengan bangga.Momen ini bukan hanya perayaan, tetapi juga penghormatan terhadap nilai-nilaikeagamaan dan budaya yang dianut oleh masyarakat Pekalongan.

Festival Mental 'Stress Free Day' di Pekalongan

Tanggal: 31/10/2023

Festival Mental 'Stress Free Day' di Pekalongan

 

Pekalongan, 22 Oktober 2023. Lapangan Mataram diramaikanoleh Festival Kegiatan Mental "Stress Free Day" dalam peringatan HariKesehatan Jiwa Sedunia. Acara ini menawarkan skrining dan konsultasi psikologigratis, mini talk show yang informatif, serta pojok kreasi untukmengekspresikan diri. Kolaborasi antara Forum Psikologi Pekalongan dan HIMPSIJawa Tengah memperkuat pesan penting tentang kesehatan jiwa dalam suasanameriah yang penuh semangat. Semoga ini menjadi tonggak penting dalam perawatankesehatan jiwa masyarakat.

 < 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 >  Last ›