Acara terkait

BERITA AKTUAL EDISI BULAN JULI 2022

Tanggal: 28/07/2022

BERITA AKTUAL EDISI BULAN JULI 2022#STMIKWIDYAPRATAMA#WPITVWPITVOFFICIAL#KOTAPEKALONGAN

Festival Kuliner Pekalongan 2022

Tanggal: 25/06/2022

Festival Kuliner Pekalongan 2022

-

Festival kuliner bertempat di GOR Jatayu Kota Pekalongan.Diadakan pada tanggal 16-19 Juni 2022. Festival ini merupakan acara tahunanyang biasanya diadakan setahun 2 kali atau selambat-lambatnya setahun sekali.Okky selaku ketua panitia serta penyelengaara festival memberikan kesempatanUMKM untuk bangkit kembali setelah pandemi, dan merupakan media promosi yangpaling tepat karena banyak pengunjung yang rata-rata adalah pencinta kuliner.

-

Tiket masuk festival kuliner dikenai biaya sebanyak Rp5000 belumtermasuk parkir. Terbagi 2 venue yaitu di lapangan indoor dan outdoor. Dibagian luar terdapat sekitar 35 stand dilengkapi tratak,  meja, dan kursi untuk makan ditempat. Padabagian dalam terdapat sekitar 35 stand dilengkapi meja dan kursi pula, sertalive music sebagai pengiring untuk pengunjung saat berkuliner.

-

Banyak sekali jenis makanan dan minuman yang dijual, darimakanan yang tradisional hingga kekinian. Untuk minuman terdapat aneka olahansusu, teh, soda, kopi dan bahan lainnya sehingga mengasilkan minuman yang unik.Makanan yang dijual juga beragam, mulai dari mie sampai seafood pun ada difestival kuliner.

-

#STMIKWP

#WPiTv

#FestivalKuliner

#WonderfulIndonesia

#KotaPekalongan 

Harlah WPiTv Ke-9 Tahun

Tanggal: 24/06/2022

Anniversary 9 Tahun WPiTv

-

Pada Sabtu, 11 Juni 2022 WPiTv mengadakan acara peringatanAnniversary atau biasa disebut harlah, yang diadakan di Gedung C STMIK WidyaPratama. Acara ini merupakan tasyakuran untuk perjalanan 9 tahun WPiTv danSerah terima jabatan kepengurusan anggota yang lama ke anggota yang baru. 9tahun sudah WPiTv mengudara dan memerikan banyak sajian acara yang penuhwawasan, serta edukasi bagi penonton setia WPiTv.

-

Bapak Paminto Agung Christianto, M.Kom selaku Wakil KetuaBid. Kemahasiswaan & Kerjasama memberikan sambutan sekaligus membuka acaraHarlah WPiTv. Tidak hanya itu beliau juga memberikan motivasi kepada anggotabaru untuk konsisten dalam berkarya. Pembukaan dilakukan dengan simbolispemotongan nasi tumpeng yang diberikan kepada Bapak Victorianus Aries Siswanto,M.Si

-

Peralihan jabatan asisten produksi dari Rifai ke Andhika,News division dari Hasan ke Duwi, serta Ketua kelas WPiTv Andhika. Pak Victorselaku Kepala WPiTv memberikan arahan kepada seluruh kru agar lebih aktif lagidalam memproduksi program acara. Beliau mengatakan ”Broadcasting itu sepertiBahasa, harus dipakai terus menerus, ketika anda mengikuti pelatihan maka hanyadapat teori nya saja, ilmu dan pengalamannya tidak akan tercapai”.

-

#STMIKWP

#WPiTv

#HARLAH

#Broadcasting

#9TahunMengudara

‹ First  < 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 >  Last ›